11 Des 2011

Mengurangi Dan Menghindari Rasa Stres

Stres merupakan salah satu penyakit yang memang sering dialamai baik dikalangan orang tua maupun anak muda. Stres berawal dari pikiran yang berlebihan, seperti memikirkan utang, memikirkan biaya anak sekolah bahkan memikirkan nasip kita sendiri yang sejak dulu kehidupan selalu di landa kesusahan. Saya pernah mengikuti seminar berapa bulan lalu, ternyata kita bisa menghindari sters itu dengan melakukan hal-hal di bawah ini antara lain:

BERTERIAK

Salah satu upaya untuk menghindari stres yang terbukti efektip yaitu dengan berteriak! usahakan setiap pagi di waktu bangun tidur, rasakan dalam hati dan pikiran anda bahwa anda selalu dalam keadaan yang tenang dan nyaman dan berteriak dengan kata YEEEEEEEESSSSSSSS. Lakukan cara setiap pagi dan rasakan perbedaan anda.

LAKUKAN SESUATU SESUAI HOBI

Melakukan kegiatan sesuai hobi anda adalah langkah sderhana namun sangat manjur untuk menghapus rasa stres, entah itu bermain sepak bola, denerin musik yang bisa membawa alam bawah sadar anda menjadi lebih tenang dan fresh.

TERTAWA

Yang di maksudkan dengan tertawa disini adalah, dngan menonton filem-filem lucu kesukaan anda, seperti filem WARKOP, KADIR DAN DOYOK, MR BEAN dan masih banyak hal yang bisa membuat kita tertawa seperti video lucu di youtube, website humor, atau mungkin buku humor yang bikin perasaan lebih happy.

MINUM SUSU

Minum susu Konon katanya bisa menjadi tips stres yang mujarab. saya prnah jalan-jalan ke situs yang membicarakan tentang stres, ternyata susu juga dapat mengurangi kadar hormon adrenalin dalam darah.

KOMPETISI

Hidup ini selalu ada kompetisi untuk menjadi lebih baik. Itu memang benar…tapi bukan berarti setiap hari kita harus memikirkannya. Jangan terlalu banyak memikirkan persaingan kamu menjadi lebih baik dari orang lain apalagi cemburu. Pikirkan saja diri anda untuk selalu melakukan hal yang lebih baik dari orang di sekeliling anda.

TINDAKAN POITIF

Seperti kata mas einstein: semua itu adalah relatif. Hal yang menurut anda jelek bukan berarti orang lain akan menganggapnya jelek. Intinya adalah apapun pasti ada sisi baik dan sisi buruknya. Saat kamu melihat sisi buruk maka itu adalah stres. Saat kamu melihat sisi baik itu adalah motivasi hidup.So, jangan berpikir negatip tentang diri anda dan orang lain, merendah diri adalah sifat yang terpuji tapi jangan rendahkan diri anda dengan kata-kata yang negatip, contoh: "aku menmang hina, miskin gak bisa berbuat apa-apa" kata-kata ini yang membuat diri anda terbawa jauh ke zona tidak nyaman sehingga kita terselimuti dengan rasa stres.

Kenapa kita tidak merubah pikiran menjdi sesuatu yang jauh lebih baik, ingatkah anda, kita dijadikan dari zat yang maha kaya, ingat kebahagian bukan saja datang dari harta yang berlimpah melainkan dari rasa yang membuat perasaan kita menjdi lebih baik dan nyaman.

Semoga berguna,,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

STATUS FB TERBAU 2015