Bintang 'In Time' itu terlihat menggunakan jaket hitam, jeans dan sepatu boots. Sementara Sudeikis yang terkenal lewat 'Saturday Night Live' itu mengenakan jaket berwarna biru cerah dan sepasang sepatu sneakers.
Menurut sumber NME, Senin (16/1/2012), pasangan itu sedang berada di New York City's West Village. Mereka tampak sedang jalan-jalan santai sambil memegang segelas kopi di tangannya.
Wilde dan Sudeikis dikabarkan telah kembali bersama pada Desember 2011 lalu. Keduanya juga sempat tertangkap kamera sedang berpegangan tangan di sebuah pesta.
"Mereka datang ke studio SNL di Rockefeller Center, dan mereka pergi makan malam bersama setelah gladi resik," kata seorang saksi mata.
Sumber: detikHot
Tidak ada komentar:
Posting Komentar